anak-anak

Tip Melatih Anak Menulis Huruf

cepat-pintar-menulis-huruf

cepat-pintar-menulis-hurufLatihan menebalkan titik-titik dalam aneka bentuk seperti garis horisontal, vertikal, diagonal, lengkung, bergelombang, lingkaran, dan lainnya adalah pintu masuk belajar menulis untuk anak. Dengan menciptakan kebiasaan-kebiasaan tersebut, setidaknya anak mengenali cara membuat garis lurus Selain untuk melatih motorik halus, soal ketekunan dan kesabaran akan diuji dan diasah. Berikut tip melatih anak menulis huruf.

  • Kenalkan urutan huruf  dari A hingga Z pada anak. Anda bisa memajang poster alfabet di dinding kamar anak, dengan tujuan anak mudah melihat dan mengingat. Mulailah ajarkan menebalkan tiap-tiap huruf.
  • Sebelum menebalkan ragam bentuk, berilah sebuah contoh cara bentuk garis vertikal, horisontal, lengkung dan lainnya. Beri kesempatan dan semangat anak untuk menyelesaikan latihan-latihan.
  • Dampingi  dan ulangi latihan menebalkan untuk melatih kelancaran dan kesesuaian bentuk.
  • Latih buah hati Anda dengan buku-buku yang sesuai dengan tema dan usianya.

Buku Cepat dan Pintar Menulis Huruf  bisa menjadi acuan yang tepat, karena mewalikinya. Dalam buku terbitan mediakita ini, anak tidak saja diajak belajar membentuk huruf, tetapi juga melatih menebalkan huruf, mewarnai gambar, mengenali benda, dan lainnya.

Buku terbitan mediakita ini dilengkapi dengan ilustrasi berwarna yang menarik dan tidak membosankan. Belajar menulis bisa dimulai dari buku ini. Selamat belajar dan bermain.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *