Info

Rekaman Kisah Luar Biasa dalam Jejak Soeharto

Sejak menjabat Presiden hingga dilengserkan, Soeharto masih dikenal sebagai manusia yang kuat, beraroma ‘angker’, dan tak tersentuh hukum. Empat presiden pasca Soeharto lengser hingga SBY menjabat Presiden, tidak satu pun yang berani mengusut tuntas kasus hukum Soeharto. Ya, masyarakat bilang Soeharto masih kuat dan terlalu sakti.

Menjelang detik kematiannya hingga prosesi pemakaman, nampak antusias dan simpati warga pada presiden yang lebih mirip sebagai raja Jawa ini. Banyak yang bersimpati dan tak sedikit pula yang terus mengorek persoalan hukumnya. Walaupun, banyak jasanya terhadap pembangunan, tapi banyak pula aksi pelanggaran kemanusiaan dan korupsi yang belum diungkap. Banyak yang mendoakan dan memaafkan Soeharto, tapi di wilayah hukum persoalan masih terkatung-katung.

Ada yang menduga, awal mula sakitnya Soeharto  adalah dalih untuk terhindar dari jeratan hukum. Konon, trik ini diadopsi dari para pejabat di luar negeri yang terkena kasus hukum.  Benar tidaknya, kita tidak tahu. Yang terpenting adalah persoalan hukum kasus hukum Soeharto perlu segera diselesaikan walaupun sang The Smiling General  ini telah tiada.

Jika menengok kembali menjelang detik-detik kematian Soeharto, banyak hal ganjil jarang diungkap oleh media. Seperti halnya kejadian-kejadian yang tidak masuk nalar saat Soeharto dirawat di RSPP dan di depan kediaman di Jalan Cendana. Semisal, kedatangan paranormal mbah Lim yang melakukan ritual di depan kediaman The Smiling General  ini. Atau ada seorang wanita yang mengaku sebagai keturunan Prabu Siliwangi ingin menjenguk Pak Harto.

Kisah-kisah akhir Jenderal Besar penggemar Harley Davidson dan olah raga Golf ini, dapat Anda simak dalam buku  Hari-Hari Terakhir Jejak Soeharto Setelah Lengser 1998-2008. Banyak hal dan misteri menarik dari sosok Soeharto. Soeharto yang dekat dengan mistik dan kebatinan Jawa. Soeharto yang gemar kungkum (berendam). Soeharto yang dihujat dan disayang.

Lewat pelacakan metode jurnalistik, detikcom file bersama mediakita menerbitkan buku Hari-Hari Terakhir Jejak Soeharto Setelah Lengser 1998-2008. Buku ini berisi kronologi masa sakit Soeharto dan kronologi hukum. Kisah-kisah luar biasa seputar jejak Soeharto awal lengser hingga detik akhir kematiannya.

Nah, masih penasaran mengapa Soeharto disebut-sebut memiliki kesaktian? Fenomena alam apa saja yang terjadi menjelang dan detik terakhir napas Soeharto berhembus?  Simak dan selami misteri fenomena anak Dusun Kemusuk, Bantul yang menjadi Presiden selama 32 tahun dalam buku ini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *