Internet

Mudah Mengoptimalkan Koneksi Handphone ke Komputer

Pernah mendapat iklan penawaran jasa back up data lewat sms dari provider seluler? Sebenarnya tanpa jasa ini pun kita bisa melakukan sendiri. Bahkan lebih murah dan gratis. Nah, bila ratusan nomor handphone yang tersimpan di memori handphone ingin disimpan pada komputer, caranya tinggal menghubungkan hp lewat kabel data, bluetooth, atau infrared ke komputer.  

Pernah mendapat iklan penawaran jasa back up data lewat sms dari provider seluler? Sebenarnya tanpa jasa ini pun kita bisa melakukan sendiri. Bahkan lebih murah dan gratis. Nah, bila ratusan nomor handphone yang tersimpan di memori handphone ingin disimpan pada komputer, caranya tinggal menghubungkan hp lewat kabel data, bluetooth, atau infrared ke komputer.  

Bukan hanya nomor handphone yang bisa di back up, data elektronik seperti sms, foto, video, lagu, dan data audio lain pun bisa disimpan di komputer. Data-data seperti itu perlu kita back up agar suatu saat bila hp kita hilang, data cadangan masih bisa terselamatkan. Adanya metode back up data di komputer juga akan memberi kemudahan saat kita akan memindah ratusan nomor hp.

Sebagai media perantara pemindahan data, diperlukan software khusus yang tiap-tiap merek hp berbeda. Untuk merek Nokia bisa menggunakan Nokia PC Suite. Selanjutnya untuk memudahkan pengelolaan seperti sinkronisasi data di handphone dan komputer, mendata daftar kontak, ber-sms di komputer, memfungsikan handphone untuk modem, penginstalan aplikasi bisa disimak dalam buku Mengoptimalkan Koneksi Handphone ke Komputer.

Dalam buku ini kita akan mengenal bagaimana berinternet dengan handphone sebagai modem, mentransfer musik, mem-back up data, yang dijelaskan langkah demi langkah. Mengoptimalkan Koneksi Handphone ke Komputer diterbitkan mediakita. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *