Desain Grafis

Mudah Membuat Kreasi Desain Kaos Distro dengan CorelDraw

Cover-distro

Cover-distroPerkembangan dunia distro semakin marak saat ini di tanah air. Berbagai desain distro yang menawan dan eye catching kini tampil menggoda hati. Bila beberapa tahun lalu, desain distro belum menjadi sebuah kebutuhan, namun sekarang situasinya berbeda. Saat ini desain distro sudah menjadi sebuah kebutuhan bahkan keharusan bagi beberapa market/pasar. Mereka membutuhkan desain distro untuk souvenir perusahaan, nasabah, konsumen, komunitas, launching produk, event, dan lain sebagainya.

Di samping desain untuk market retail, seperti market individual/personal, juga untuk market tertentu yang sifatnya lebih spesifik dan detail seperti market perusahaan atau komunitas. Di Bandung, harga kaos distro bisa mencapai ratusan ribu rupiah. Karena memang modenya sangat menarik bagi kaula muda yang selalu ingin tampil ekspresif.

Terbersit mungkin di pikiran Anda, bagaimana membuat desain distro yang mewawan? Apakah sulit, rumit, dan memusingkan kepala? Tentu tidak.  Buku Distrografi; Kreasi Desain Kaos Distro dengan CorelDraw terbitan mediakita ini hadir untuk memudahkan Anda dalam membuat berbagai kreasi desain distro yang menarik dan juga kreatif dengan menggunakan aplikasi desain seperti CorelDraw.

CorelDraw memiliki keunggulan dalam membuat desain berbentuk vektor (ilustrasi) 2 dimensi (2D). Bentuk vektor tidak akan ‘pecah’ bila diperbesar di kaos distro serta memiliki warna-warna yang ‘hidup’ dan atraktif. CorelDraw sangat pas digunakan untuk menuangkan berbagai kreasi desain distro yang beraneka ragam.

CorelDraw memiliki banyak tool dan feature yang memang tidak perlu Anda kuasai semuanya, tetapi ada beberapa yang wajib Anda ketahui. Dengan sedikit meluangkan waktu, Anda pun bisa mempelajarinya dengan mudah melalui buku karya Aditya, S.T. & Kiky ini. Mungkin Anda merasa hal tersebut akan memakan waktu dan bisa jadi Anda memang selama ini membeli desain dari orang lain.

Jika Anda selama ini tergantung kepada desain orang lain, Anda akan kesulitan jika suatu saat Anda tidak mempunyai anggaran untuk membeli desain. Selain itu, juga Anda akan mengalami kesulitan jika ingin mengubah desain yang Anda beli sesuai dengan keinginan Anda. Berbagai kreasi pembuatan desain distro bertema ‘Pop Art’, Retro, Superhero, Love, Android, hingga Selebriti diulas tuntas di buku ini sehingga memudahkan Anda untuk mempelajari dan menguasainya.

Untuk menambah kemudahan, buku ini dilengkapi pula dengan bonus CD yang berisi video tutorial, file latihan, dan font ekstra. Dengan demikian, menggunakan buku ini Anda sudah langsung praktik belajar membuat desain kaos distro, tanpa harus susah mencari bahan, sample, dan tutorialnya. Selamat berkarya…!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *