Di Amerika menurut cacatan biro riset Nielsen, sedikitnya dua dari tiga orang datang ke YouTube. Pada bulan Maret 2009, YouTube dikunjungi 90 juta orang. Demikian New York Times menuliskan pada 17 April 2009. Maka wajar bila komunitas video online ini disebut paling popular di dunia. Lalu apa menariknya situs video online ini?
Di dalam “tabung online” itu kamu bisa menemukan, menonton, dan saling berbagi video. YouTube juga menyediakan sebuah forum dari orang-orang untuk terhubung untuk saling mengabarkan, dan saling menginspirasi.
Selain itu ada aneka kategori video yang berserakan di YouTube. Termasuk bila kamu tertinggal menonton sesuatu (konser, berita, acara olahraga, dsb), kamu bisa melacaknya lewat situs ini.
Berikut, salah satu tip untuk menemukan Video di YouTube:
Mencari menggunakan keyword yang berhubungan dengan kesukaanmu.
Misalnya, bila kamu ingin menemukan video-video tentang musik The Doors, kamu dapat mencoba mengetikan “The Doors” sebagai keyword dalam kotak search, dan kamu akan menemukan beberapa video yang bagus untuk langsung ditonton.
Setelah kamu menemukan video-video yang kamu suka, gunakan beberapa fitur berikut ini:
1. Lihat pada boks “Related Video” untuk video-video yang berhubungan satu sama lain.
2. Cek pula channel si pengupload video; mereka mungkin memiliki video favorit yang senada.
Klik pada tab Videos dan mulai browsing menggunakan kategori.
Saat kamu menemukan sebuah video yang kamu suka, lihat pada Related Video pada sisi kanan untuk video-video lainnya yang mungkin juga menarik.
Tip di atas diambil dari Tips for Finding Cool Videos dari handbook YouTube.
Selengkapnya soal mengoptimalkan YouTube, kamu bisa menyimaknya dalam buku Panduan Praktis Mengoptimalkan YouTube. Buku seri internet ini ditulis oleh Yayan Sopyan dan Jarot Setyaji. Di dalam buku ini kamu akan dipandu langkah demi langkah, mulai dari cara mengedit video sebelum diupload, berbagi video dengan orang lain, mengomentari video orang lain, mengomentari video dengan video, memberi rating video, dan lain-lain. Selain itu, dibahas juga cara praktis mendownload video dari YouTube, termasuk cara mengonversinya ke format lain supya bisa dibaca oleh software video player yang Anda miliki. Demikian pesan yang tertulis di blurb buku ini.
Panduan Praktis Mengoptimalkan YouTube juga menyuguhkan cara bergaul di komunitas YouTube dan memajang video di blog dan Friendster. Selamat memanfaatkan “tabung online” ini.