Info

Cerita Kocak Bikin Mencak2

Pepatah bilang, tertawa itu sehat. Itu benar. Para ahli telah membuktikan bahwa ketawa membantu menurunkan tekanan darah, merangsang mood, meningkatkan daya tahan tubuh (imunitas), memperbaiki fungsi otak, melindungi jantung, dan lain-lain. Apabila tertawa, badan akan menghasilkan sel-T, yaitu sel darah putih dan sejenis protein yang penting dalam sistem pertahanan badan, serta bisa mengurangi hormon tekanan.

Selain itu, secara psikis tertawa dan berbagai hal di dalamnya bisa merapatkan hubungan dengan orang lain, melegakan perasaan, membuat kita merasa nyaman, dan lain-lain. Bahkan, dengan tertawa itulah seorang kandidat presiden Amerika bisa mendapatkan simpati besar dari rakyatnya. Oleh sebab itu, sang kandidat mesti mempersiapkan joke terbaik untuk setiap program kampanyenya.

Mungkin bagi kandidat presiden harus membayar mahal untuk membayar joke-joke pesanannya. Tapi, bagi Anda cukup membaca buku Cerita Kocak Bikin Mencak2 yang diterbitkan mediakita ini, Anda sudah mendapatkan banyak cerita yang membuat Anda tertawa terpingkal-pingkal.

Buku yang ditulis oleh Wina Aswir ini berisi tentang humor sehari-hari, versi binatang, arti kata pepatah, sekitar dunia kerja, ilmu pengetahuan, cewek vs cowok, kesehatan, dan humor khusus dewasa (17+).

Dengan membaca buku ini, Anda bisa membuat pendengar di sekeliling Anda, seperti teman dan rekan kerja, terhibur dan membuat mereka semakin akrab. Bahkan, dengan memerankan diri sebagai pembawa cerita dari buku ini, Anda akan menjadi orang yang dominan di antara mereka. Tidak percaya? Silakan coba dan buktikan!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *